Jumat, 09 Oktober 2009

Oktober, Yahoo Shut Down Geocities


Website Geocities dari Yahoo, menjadi layanan web hosting gratis dominant, bahkan sebelum term ‘blogging’ dikumandangkan. Halaman blog gratis Geocities adalah situs MySpace ala era 90-an dengan tampilan website complete plus warna primer dan text glittering di dalamnya. Situs Geocities dibuat oleh David Bohnett dan John Rezner di tahun 1994, kemudian diakuisisi Yahoo di akhir tahun 1999 dengan nilai $2 miliar dollar.

Kini Geocities sudah berjalan 10 tahun di tahun 2009 ini, dan Yahoo sepertinya akan segera mematikan Geocities. Bulan April 2009 lalu merupakan awal pertanda Geocities akan ditutup oleh Yahoo. Yahoo telah memberitahukan kepada semua pengguna Geocities bahwa layanan tersebut akan dimatikan, dan user mungkin ingin merelokasikan content mereka ke lokasi lain.

Akhirnya tiga bulan kemudian, Yahoo telah membuat keputusan final bahwa mulai 26 Oktober 2009, website blog gratis pelopor, Geocities akan benar-benar offline, selamanya.

0 komentar:

Posting Komentar